Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan


Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan,-
Dengan datangnya musim hujan setelah lamanya musim kemarau, tentunya menjadi anugerah terbesar bagi berbagai lapisan masyarakat karena setelah lamanya merasakan hawa panas dimusim kemarau. Udara yang sebelumnya panas dan kering kini menjadi lebih teduh dan juga sejuk. Menjadi landasan syukur  bagi seluruh masyarakat di Indonesia dan terutama bagi kaum petani karena akan dengan mudah mendapatkan air untuk mengairi sawah atau ladangnya.

Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan


Akantetapi dengan datangnya musim hujan, Sebagian pola hidup masyarakat Indonesia yang kurang sadar diri terhadap lingkungannya, Sering menjadikan bencana bagi pelakunya bahkan juga bagi orang lain yang tidak bersalah. Sampah yang berserakan dimana-mana akibat ulah sebagian masyarakat yang membuang sampah sembarangan, Ketika datang musim hujan akan tergenang air ketika hujan datang. Genangan air tersebut menjadi tempat berkembang biak bagi berbagai patogen terutama yang sering menjadi masalah di Indonesia adalah Nyamuk Aedes aegypti yang menyebabkan penyakit Demam Bedarah Dengue atau (DBD). 

Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan


Demam berdarah dengue (DBD) adalah penyakit yang disebabkan oleh virus Dengue yang ditularkan antar manusia melalui gigitan nyamuk jenis Aedes (terutama Aedes aegypti). Nyamuk ini banyak terdapat hampir di seluruh Indonesia terutama daerah tropis (sangat jarang di tempat yang memiliki ketinggian lebih dari 1000 meter di atas permukaan laut (dpl)).
Faktor lingkungan memiliki peran penting dalam kejadian DBD ini, terutama kerbersihan lingkungan.


Jangan terlambat untuk mencegah Demam Berdarah dengan 3M Plus, bila ada gejala segera bawa ke Puskesmas atau rumah sakit terdekat.

3M Plus adalah tindakan yang dilakukan secara teratur untuk memberantas jentik dan menghindari gigitan nyamuk Demam Berdarah dengan cara : Menguras tempat-tempat penampungan air, Menutup tempat penampungan air, Memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas yang bisa menampung air serta plus mencegah perkembangbiakan nyamuk dengan memelihara ikan pemakan jentik, memasang kasa, mengatur ventilasi serta pencahayaan di dalam ruangan selain itu menghindari gigitan nyamuk, tidur pakai kelambu dan memakai HIT Obat Nyamuk.

Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan



0 Komentar untuk "Waspada Demam Berdarah Di Musim Hujan"

Back To Top